Wednesday, March 28, 2018

on

Kunjungan ke Balai Kartini untuk Informasi PTN/PTS

Guna memenuhi kebutuhan informasi Perguruan Tinggi Negeri dna Swasta (PTN/PTS) bagi para siswa kelas XII SMA Negeri 110 Jakarta, pada tanggal 5 Februari 2018 lalu siswa kelas XII menghadiri acara gelaran pendidikan di Ruang Konferensi Mawar, Balai Kartini, Jakarta Selatan.


Dalam acara gelaran pendidikan tersebut, terdapat 11 stand Perguruan Tinggi Negeri dan 25 stand Perguruan Tinggi Swasta. Acara tersebut berlangsung selama tiga hari berturut-turut dan dibuka oleh Bapak Ka.Bidang SMP dan SMA, Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta.
Read more ...

Sunday, March 18, 2018

on

Pelaksanaan USBN 2018

Pada hari Senin, 19 Maret 2018, SMAN 110 menyelenggarakan kegiatan Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN). Sebelum kegiatan dimulai, para siswa dikumpulkan di lapangan dalam untuk diberikan arahan.

Adapun para panitia dan pengawas USBN yang terdiri dari para guru mengadakan briefing di ruang aula SMAN 110 Jakarta bersama Kepala Sekolah, Ibu Romlah, S.Pd., M.M.

Turut hadir pula Bapak Sochidi selaku Koordinator Pengawas SMA dari Suku Dinas (Sudin) Pendidikan Jakarta Utara yang memonitor pelaksanaan USBN di SMAN 110 Jakarta. Alhamdulillah kegiatan USBN di SMAN 110 berjalan dengan tertib dan lancar.
Read more ...

Friday, March 16, 2018

on

Kegiatan Muhasabah Kelas XII Menyambut USBN-UNBK 2018

Pada tanggal 16 Maret 2018 lalu, SMAN 110 mengadakan kegiatan muhasabah bagi seluruh siswa kelas XII. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka menyambut pelaksanaan USBN dan UNBK, agar dapat memberikan kekuatan mental.


Kegiatan ini dipandu oleh Ustadz Baginda Hambali Siregar dan dilaksanakan di lapangan dalam SMAN 110 Jakarta. Selain siswa, para orang tua masing-masing juga hadir dalam kegiatan tersebut dalam rangka memberikan doa dan restu.
Read more ...

Tuesday, March 13, 2018

on

Kerja Bakti Bersama PPSU di SMAN 110

Pada tanggal 13 Maret 2018 lalu SMAN 110 kedatangan tim dari PPSU Tugu Selatan. Kedatangan pasukan "pasukan oranye" tersebut dalam rangka membantu membersihkan lingkungan sekolah, sebagai wilayah binaan Kelurahan Tugu Selatan. Adapun area yang dibersihkan adalah berbagai taman di sekitar sekolah, air mancur, dan kolam di Hutan Sekolah.

Read more ...

Sunday, March 11, 2018

on

SMAN 110 Mengikuti Event Mural Antasari 2018

Sebanyak sembilan orang siswa dari SMAN 110 mengikuti acara Mural Antasari 2018. Perwakilan dari SMAN 110 tergabung bersama beberapa sekolah lain untuk menghias 63 tiang di bawah jalan layang non-tol Antasari. Acara tersebut juga dihadiri oleh Gubernur Pronvinsi DKI Jakarta, Bapak Anies Baswedan.


Acara ini sendiri diselenggarakan oleh Pemprov DKI Jakarta dan berlangsung selama dua hari, yakni dari tanggal 10 s.d. 11 Maret 2018. Guru Kesenian SMAN 110, Bapak Sugio Wicaksono, S.Pd., turut hadir dalam acara tersebut guna memantau aktivitas para peserta didik SMAN 110 yang mengikuti acara tersebut.
Read more ...
on

Acara OASIS 2018 di SMAN 110 Jakarta

Pada tanggal 10 Maret 2018 lalu, para anggota kegiatan ekstrakurikuler (ekskul) Rohani Islam (Rohis) SMAN 110 mengadakan acara OASIS (Obrolan Santai di Sepultura). Tema dalam kegiatan ini adalah "NGOPI" (Ngobrolin Seputar Iman) dan dilakukan di ruang aula SMAN 110 Jakarta.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ibu Tatiek Purwianingsih, M.Pd. sebagai wakil bidang kesiswaan dan Ibu guru mapel Agama Islam, Ibu Wuryaningsih, S.Pd. Adapun yang bertindak sebagai pembicara dalam acara tersebut adalah Ustadz Farid Ardan.
Read more ...

Friday, March 9, 2018

on

Pelatihan dan Motivasi Sambut USBN-UNBK 2018 dari LP3I

Pada 9 Maret 2018 lalu, SMAN 110 Jakarta kedatangan tim dari LP3I. Kehadiran mereka dalam rangka memberikan pelatihan sekaligus motivasi bagi para siswa kelas XII yang akan menyelenggarakan USBN dan UNBK tahun pelajaran 2017-2018. Kegiatan dilakukan di ruang aula SMAN 110 Jakarta dan diikuti oleh seluruh siswa kelas XII.
Read more ...
on

Kegiatan Plastic Reborn di SMAN 110

Pada Tanggal 9 Maret 2018 lalu, SMAN 110 kedatangan tim dari Coca-Cola Foundation Indonesia (CCFI) dan Ancora Foundation. Kedatangan mereka dalam rangka menyosialisasikan pemahaman dan perilaku kelola sampah agar menjadi gaya hidup (lifestyle) di kalangan generasi muda.


Dalam kegiatant tersebut, para siswa mendapatkan edukasi mengenai pengolahan sampah, pra-tes Akademi Bijak Sampah, melihat proses pencacahan plastik hingga pengomposan organik, dan kompetisi memilah 80 liter sampah. Di akhir sesi, para siswa diberikan tantangan bagaimana mengaplikasikan apa yang mereka dapatkan selama mengikuti kegiatan tersebut.
Read more ...

Monday, March 5, 2018

on

SMAN 110 Mengikuti kegiatan P4GN di SMAN 13

Pada tanggal 5 Maret 2018 lalu, beberapa orang siswa perwakilan dari SMAN 110 mengikuti kegiatan P4GN (Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba) di SMAN 13 Jalan Seroja Jakarta Utara. Kegiatan ini diselenggarakan oleh BNN sebagai upaya untuk menyosialisasikan bahaya narkoba bagi para remaja.


Menurut data hasil penelitian yang dilakukan oleh BNN bersama peneliti dari Puslitkes Universitas Indonesia, didapat estimasi angka penyalahguna narkoba di Indonesia yang mencapai 2,2% dari penduduk usia 10 s.d. 59 tahun. Angka ini berarti 3,8 juta jiwa terjerat narkoba. Kurang lebih 15 ribu anak bangsa mati karena menggunakan narkoba.
Read more ...

Saturday, March 3, 2018

on

Kunjungan ke Kampus Akamigas Balongan Indramayu

SMAN 110 kali ini melakukan kunjungan ke Kampus Akamigas Balongan Indramayu pada tanggal 3 Maret 2018. Pada acara tersebut, para siswa melihat dari dekat situasi pembelajaran di Kampus tersebut. Acara diikuti oleh siswa kelas XII dan didampingi guru BK SMAN 110, Ibu Sri Aprilyan KS.


Read more ...