Monday, March 23, 2020

on

Penyemprotan Desinfektan di SMAN 110 oleh Relawan ACT

Pada tanggal 27 Maret 2020, SMAN 110 kedatangan tim dari Aksi Cepat Tanggap (ACT) dalam rangka melakukan penyemprotan desinfektan. Berbagai areal di SMAN 110 disemprot cairan desinfektan, seperti ruang-ruang kelas, taman, UKS, kantin, dan masjid. Penyemprotan ini dilakukan guna membatasi menyebarnya virus Covid-19 yang kian memprihatinkan.


Foto-foto kegiatan lebih lengkap, dapat dilihat di tautan berikut:
Facebook Album SMAN 110
Read more ...

Thursday, March 5, 2020

on

Muhasabah Siswa Kelas XII Jelang Pelaksanaan US/UN 2020

Pada Hari Jumat tanggal 6 Maret 2020, para siswa kelas XII dari berbagai jurusan (IPA, IPS, dan IPB) mengadakan kegiatan muhasabah (renungan) di Masjid Miftahul Ulum SMAN 110 Jakarta. Untuk siswa non-muslim, kegiatan renungan dilaksanakan di ruang aula dan dipimpin oleh Guru mata pelajara Agama Kristen, Bapak Fatizanolo Warasi, M.Pd.I..

Kegiatan ini rutin dilakukan setiap tahunnya oleh para wali kelas dan siswa kelas XII menjelang pelaksanaan Ujian Sekolah dan Ujian Nasional. Sebelum dimulai, Ibu Kepala Sekolah, Tuti Maryati, M.Pd. memberikan kata sambutan dan juga sedikit nasihat. Adapun pembicara pada kegiatan muhasabah kali ini adalah Bapak Didin Nuryadin, S.Pd.I..
Read more ...

Tuesday, March 3, 2020

on

Talkshow dan Workshop Guru BK DKI Jakarta

Fenomena bunuh diri di kalangan remaja saat ini sepertinya mulai banyak terjadi. Menyikapi hal tersebut, Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Bimbingan Konseling (BK) DKI Jakarta mengadakan kegiatan talkshow dan workshop dengan tema; "Maraknya Fenomena Bunuh Diri di Kalangan Remaja".


Kegiatan dibuka oleh Ibu Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Ibu Nahdiana, pada tanggal 18 Februari 2020, bertempat di ruang Aula Ki Hajar Dewantara, lt.6 Gedung Dinas Pendidikan DKI Jakarta. Dalam sambutannya, beliau berpesan kepada guru BK di sekolah agar menghidupkan rasa kepedulian terhadap siswa.

Adapun narasumber dalam kegiatan tersebut adalah Bapak Reza Indragiri Amel. Belaiu merupakan Kepala Bidang Pemantauan & Kajian Lembaga Perlindungan Anak Indonesia yang memaparkan materi tentang pencegahan dan penanggulangan tindak kekerasan terhadap anak di sekolah. Untuk narasumber kedua adalah Ibu Dr. dr. Nova Riyanti Yusuf, SpJKJ (Sekjen AFPA) yang memaparkan materi mengenai bunuh diri dan remaja.
Read more ...