Dita (kelas XI) dan Diva (kelas XII) merupakan kakak beradik di SMA Negeri 110 Jakarta yang menggeluti cabang olahraga (cabor) atletik. Pada kesempatan kali ini, mereka berdua kembali mengharumkan nama sekolah, dan nama pribadi khususnya. Dalam event Kejuaraan Atletik Pelajar Kota Administrasi Jakarta Utara yang diselenggarakan oleh Sudin Pemuda dan Olahraga Jakarta Utara, mereka berdua berhasil meraih juara 1 untuk cabang sprint 100 meter (Dita Rahmawati Sangaji) dan 200 meter (Diva Rahmawati Sangaji). Acara ini sendiri berlangsung di Gelanggang Olahraga Danau Sunter dan berlangsung dari tanggal 27 s.d. 30 september 2023.
Read more ...
"Alhamdulillah saya sangat senang dan exited banget karena sudah lama saya tidak ikut kategori sprint 100m dan alhamduliilah juara 1 100m. Jadi, saya sangat bangga dan senang sekali dengan diri sendiri." Diva Rahmawati Sangaji