Tuesday, July 30, 2024

on

SMA 110 Raih Berbagai Prestasi dalam Ajang Alifest 2024

Alazka Islamic Festival (Alifest) merupakan acara yang diselenggarakan oleh SMA Islam Al Azhar Kelapa Gading yang diisi dengan berbagai kegiatan dan perlombaan. Pada Alifest 2024 kali ini (29 s.d. 31 Juli 2024), SMA Negeri 110 Jakarta berhasil meraih predikat yang membanggakan di berbagai kategori lomba. Berikut ini rekapitulasi prestasi yang berhasil diraih oleh para siswa:
  1. SITI RAHMAWATI NABILA SHALEHAH Juara 1 lomba Kaligrafi Digital
  2. Band SMA 110 Juara 1 lomba Band Religi
  3. DEVANROSSI ARIIQ FIRDAUS Juara 3 lomba Adzan
Read more ...

Monday, July 29, 2024

on

Guru SMA 110 Ikuti Sosialisasi Giat UKBI Adaptif Merdeka Provinsi DKI Jakarta

Pada Hari Selasa, tanggal 30 Juli 2024, perwakilan guru SMA Negeri 110 Jakarta mengikuti kegiatan sosialisasi Giat UKBI Adaptif Merdeka dari Provinsi DKI Jakarta. Acara berlangsung di Hotel Santika Premiere Hayam Wuruk, Jakarta Barat. Acara berlangsung dari pukul 07.30 s.d. 16.00 WIB dengan pemateri dari Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa.
Selain sosialisasi, pada kesempatan kali ini, guru juga mengikuti tes UKBI Adaptif Merdeka, yang diwakili oleh Bapak Fauzan Abdurrachman. Alhamdulillah, pada tes kali ini Bapak Fauzan berhasil meraih predikat Unggul. Bagi Anda yang belum tahu, UKBI merupakan Uji Kemahiran Berbahasa Indonesia, semacam tes TOEFL namun dalam Bahasa Indonesia.
Read more ...
on

Hasil Seleksi Mutasi Siswa Semester Ganjil Tahap 2 Tahun 2024/2025

Assalamualaikum, salam sejahtera. Sehubungan dengan telah dilaksanakannya kegiatan seleksi mutasi siswa semester ganjil tahap 2 tahun ajaran 2024-2025, berikut ini disampaikan hasil mutasi semester ganjil tahun pelajaran 2024-2025.
Read more ...

Friday, July 26, 2024

on

Pelaksanaan Psikotes Siswa Kelas X dan XII Tahun 2024

Pada Hari Sabtu, tanggal 20 dan 27 Juli 2024, SMA Negeri 110 Jakarta melaksanakan kegiatan psikotes yang ditujukan bagi siswa kelas XII (20 Juli) dan X (27 Juli). Bagi kelas X, hasil tes ini akan menjadi indikator dalam penentuan pemilihan mapel rumpun di kelas XI. Bagi siswa kelas XII, test ini akan menjadi panduan bagi mereka dalam memilih jenjang karier ke depannya.
Untuk kegiatan ini sendiri, SMA Negeri 110 Jakarta secara rutin menyelenggarakan di tiap tahunnya. Pada kesempatan kali ini, SMA Negeri 110 Jakarta bekerja sama dengan Lembaga LAKSMI. Para guru mata pelajaran (mapel) Bimbingan Konseling (BK) turut dilibatkan untuk memantau pelaksanaan tes minat dan bakat yang pelaksanaannya berlangsung di ruang-ruang kelas yang ada di sekolah.
Read more ...

Wednesday, July 24, 2024

on

Daftar Siswa yang Diterima di PTN dan Kedinasan Tahun 2023-2024

Berikut ini kami sampaikan daftar siswa SMA Negeri 110 Jakarta yang diterima di Perguruan Tinggi Negeri dan Kedinasan dari jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), dan jalur Mandiri.
NO NAMA KELAS NIS PRODI PTN JALUR
1 AZZAHRA HASFA JULIA 12 IPA 1 9882 SEKOLAH ILMU DAN TEKNOLOGI HAYATI-REKAYASA (SITH-R) S1 INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG (ITB) SNBP
2 RANIAH AHNA RAMADHAN 12 IPA 1 10042 ILMU PERTERNAKAN (S1) UNIVERSITAS PADJADJARAN SNBP
3 FARELIO ATHALLAH YUSUF 12 IPA 1 10454 KONTRUKSI GEDUNG (D3) POLITEKNIK NEGERI JAKARTA SNBP
4 MUHAMMAD FIKRIY PRATAMA 12 IPA 2 9994 PROTEKSI TANAMAN (S1) INSTITUT PERTANIAN BOGOR (IPB) SNBP
5 MAHARANI 12 IPA 2 9963 KEPERAWATAN (S1) KAMPUS SUMEDANG-UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA (UPI) SNBP
6 ANASTASYA PUTRI PURNAMA 12 IPA 2 9855 PERIKANAN (S1) UNIVERSITAS PADJADJARAN SNBP
7 AISYAH VIRGIAN MAULANA HASAN 12 IPA 2 9842 PEMANFAATAN SUMBERDAYA PERIKANAN (S1) UNIVERSITAS BRAWIJAYA SNBP
8 INDAH RAHMA SANITA 12 IPA 2 9948 ILMU KELAUTAN (S1) UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA SNBP
9 SITI MAHMUDAH 12 IPA 2 10067 PENDIDIKAN MATEMATIKA (S1) UNIVERSITAS SINGAPERBANGSA (UNSIKA) SNBP
10 SUKMAWATI 12 IPA 2 10075 KIMIA (S1) UNIVERSITA ISLAM NEGERI  MALANG SNBP
11 DAVINA SALSABILA 12 IPA 3 9897 KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (S1) UNIVERSITAS INDONESIA (UI) SNBP
12 MUHAMMAD FATUR RIZQY ILHAM 12 IPA 3 9993 TEKNIK PERKAPALAN (S1) INSTITUT TEKNOLOGI SEPULUH NOPEMBER (ITS) SNBP
13 PRAMUDYA DWI PUTRANTO 12 IPA 3 10030 PENDIDIKAN KIMIA (S1) UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA (UNJ) SNBP
14 AYMAR TITAN ARIFIN 12 IPA 3 9879 MATEMATIKA (S1) UNIVERSITAS ISLAM NEGERI MALANG (UIN) MALANG SNBP
15 ALBARI DZAKKI KURNIAWAN 12 IPA 3 9844 TEKNOLOGI INDUSTRI PERTANIAN (S1) UNIVERSITAS UDAYANA SNBP
16 HAZEL RAFAZZA DIHANSYA HASIBUAN XII BAHASA 9941 BAHASA DAN SASTRA PRANCIS UNIVERSITAS BRAWIJAYA SNBP
17 MUHAMAD FAHRY ALI XII BAHASA 9978 PENDIDIKAN BAHASA PERANCIS UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA SNBP
18 MUHAMMAD ZHULFIKAR XII BAHASA 10004 PENDIDIKAN MUSIK UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA SNBP
19 MICHAEL KING XII BAHASA 9970 PENDIDIKAN BAHASA JERMAN UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA SNBP
20 ANJUWITA AZIZAH XII BAHASA 9862 SASTRA INDONESIA UNIVERSITAS DIPONEGORO SNBP
21 RAKHA RAMADHAN ATHALLAH XII BAHASA 10039 PENDIDIKAN BAHASA MANDARIN UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA SNBP
22 KAMELIA DWI PUTRI ANJANI XII BAHASA 9955 SEJARAH UNIVERSITAS DIPONEGORO SNBP
23 MOCHAMAD ZIDAN ALFARISQI XII BAHASA 9973 AGRIBISNIS (PSDKU KEDIRI) UNIVERSITAS BRAWIJAYA SNBP
24 MUHAMMAD ZULHAQ FIQIH ISMAIL XII IPS 1 10142 PENYIARAN (D3) POLITEKNIK NEGERI MEDIA KREATIF SNBP
25 FATHIYAH ZAHRANI PURWANTO XII IPS 1 10772 PENGELOLAAN PERHOTELAN (D3) POLITEKNIK NEGERI MEDIA KREATIF SNBP
26 IRENE HUMAIRA KHAIRUNNISA XII IPS 1 10139 PERPUSTAKAAN DIGITAL UNIVERSITAS NEGERI MALANG SNBP
27 HELMI BAGUS SURYAWAN XII IPS 2 9942 EKONOMI ISLAM UNIVERSITAS BRAWIJAYA SNBP
28 MARTIZZAH TIFANI FASYA XII IPS 2 10452 PENDIDIKAN SENI RUPA UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA SNBP
29 MUHAMMAD SYAHRIAL JILDA XII IPS 2 10001 AKUNTANSI (D3) UNIVERSITAS SINGAPERBANGSA KARAWANG (UNSIKA) SNBP
30 FITRI RAHAYU OKTA FIYANI XII IPS 2 9930 ILMU HUKUM UNIIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA SNBP
31 MAULIDIAH SUHAILA NAJIBAH XII IPS 3 9965 PENDIDIKAN LUAR SEKOLAH UNIVERSITAS NEGERI MALANG SNBP
32 DIVA RAHMAWATI SANGAJI XII IPS 3 9907 PENDIDIKAN KEPELATIHAN OLAHRAGA UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA SNBP
33 ARYA DHIYA LESMANA XII IPS 4 9873 HUKUM UNIVERSITAS SINGAPERBANGSA KARAWANG (UNSIKA) SNBP
34 JEREMI IMMANUEL SILALAHI XII IPS 4 9952 PENDIDIKAN BAHASA PERANCIS UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA SNBP
35 WAHYU BIMANTARA XII IPS 4 10096 BAHASA INGGRIS UNTUK KOMUNIKASI BISNIS DAN PROFESIONAL POLITEKNIK NEGERI MALANG SNBP
36 ZAKII RAMADHAN XII IPS 4 10162 SISTEM INFORMASI (D3) UPN VETERAN JAKARTA SNBP
37 SALSABILA XII IPS 4 10059 PENGELOLAAN USAHA REKREASI UNIVERSITAS NEGERI YOGJAKARTA SNBP
38 KARINA AZZAHRA DIKA ATMOKO XII IPS 4 9956 TATA KELOLA SENI ISI JOGJAKARTA SNBP
39 ANNISA MASHAR XII IPS 4 9864 PENDIDIKAN IPS UIN MALANG SNBP
40 AVRILIANA PUTRI FATYA XII IPA 3 9878 ELEKTROMEDIS POLTEKKES JAKARTA II (SIMAMA) Kedinasan
41 RAFA FADILAH XII IPA 3 10449 D3 GIZI POLTEKKES JAKARTA II (SIMAMA) Kedinasan
42 IKLIMA RISDIATI XII IPA 3 9945 D3 GIZI POLTEKKES JAKARTA II (SIMAMI) Kedinasan
43 RAINAH LUTHFIYAH DEWI XII IPA 3 10038 D3 GIZI POLTEKKES JAKARTA II (SIMAMI) Kedinasan
44 NAYYA JASMINE XII IPA 2 10019 TEKNOLOGI PENGELOLAAN SUMBER DAYA PERAIRAN POLITEKNIK AHLI USAHA PERIKANAN (JALUR KHUSUS) Kedinasan
45 ADIE RAZKIA HARYO PUTRA XII IPA 1 10134 TEKNIK DAN MANAJEMEN LINGKUNGAN INSTITUT PERTANIAN BOGOR SNBT
46 AZIZAH KHAYLA AMIRDAD XII IPA 1 9881 ADMINISTRASI KESEHATAN UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR SNBT
47 FIRYAAL AAQILAH PUTRI ARNIA XII IPA 1 9928 GIZI UPN VETERAN JAKARTA SNBT
48 MICHAEL VINCEN SIMAMORA XII IPA 1 9971 REKAYASA KESELAMATAN KEBAKARAN UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA SNBT
49 DINDA RAHMA TIARA XII IPA 2 9906 AKUNTANSI SEKTOR PUBLIK UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA SNBT
50 FACHRIZAL ALI SYAHBANA XII IPA 2 9912 PENDIDIKAN KEPELATIHAN OLAHRAGA UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA SNBT
51 MUHAMMAD AKHDAN ATHALLAH XII IPA 2 9986 TEKNIK ELEKTRO UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA SNBT
52 ROYHAN XII IPA 2 10056 ILMU EKONOMI UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN AMPEL SURABAYA SNBT
53 TRI NUR HIJAH XII IPA 2 10089 PENDIDIKAN KIMIA UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA SNBT
54 AVRILIANA PUTRI FATYA XII IPA 3 9878 TEKNIK DAN MANAJEMEN LINGKUNGAN INSTITUT PERTANIAN BOGOR SNBT
55 NABILA RAHMAT XII IPS 1 10011 ADMINISTRASI PENDIDIKAN UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA SNBT
56 FATIA AZ-ZAHRA XII IPS 1 9918 EKONOMI SYARIAH INSTITUT PERTANIAN BOGOR SNBT
57 JULIUS ANDREAS XII IPS 1 9953 ILMU SEJARAH UNIVERSITAS PADJADJARAN SNBT
58 MUHAMMAD ALWI XII IPS 2 9977 ILMU PERPUSTAKAAN UIN SYARIF HIDAYATULLAH SNBT
59 DZAKIRAH KHAIRUNNISWAH XII IPS 2 9908 MANAJEMEN UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA SNBT
60 ERIKA AZZAHRA XII IPS 2 9911 PENDIDIKAN MASYARAKAT UNIVERSITAS SINGAPERBANGSA KARAWANG SNBT
61 NABILA FITRI NURUS SYAWAL XII IPS 3 10009 ADMINISTRASI PUBLIK UNIVERSITAS BRAWIJAYA SNBT
62 ALIFIA HANIN YULIANTI XII IPS 3 10451 EKONOMI SYARIAH UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA SNBT
63 IKHSAN XII IPS 3 9944 MANAJEMEN UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA SNBT
64 MUHAMMAD AL'MUIZZU XII IPS 3 9987 PENDIDIKAN GEOGRAFI UNIVERSITAS LAMPUNG SNBT
65 NABILA PUTRI XII IPS 3 10010 PENGELOLAAN PERHOTELAN POLITEKNIK NEGERI MEDIA KREATIF SNBT
66 PRIMA KAYANTI MAULANA XII IPS 4 10031 PENDIDIKAN ANAK USIA DINI UNIVERSITAS LAMPUNG SNBT
67 TRIA MAHARANI SAPUTRI XII IPS 4 9792 PENDIDIKAN SOSIOLOGI UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA SNBT
68 RIZKYA HANA PUTRI XII IPS 1 10052 ADMINISTRASI PERKANTORAN (D3) UNIVERSITAS INDONESIA PPKB UI
69 SYAMIL ASHAFFA MUHADZDZIB XII IPS 1 10083 MANAJEMEN PERHOTELAN UNIVERSITAS BRAWIJAYA Mandiri
70 RADITYA AGASTA PASHA XII IPA 3 10033 TEKNIK GEOLOGI UNIVERSITAS PADJADJARAN Mandiri
71 SYAMIL ASHAFFA MUHADZDZIB XII IPS 1 10083 ILMU POLITIK UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA Mandiri
Read more ...
on

Pelepasan Ibu Rosmanila yang Mutasi ke SMA 13

Pada Hari Kamis, tanggal 25 Juli 2024, SMA Negeri 110 Jakarta melaksanakan kegiatan pelepasan Ibu Dra. Rosmanila Dewi, guru mata pelajaran Bahasa Indonesia. Di tahun ajaran baru 2024-2025, beliau dimutasi dan akan berdinas di SMA Negeri 13 Jakarta. Kepada Ibu Rosmanila kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya dan juga selamat bertugas di tempat baru. Semoga tetap dapat terus berkarya dengan sebaik-baiknya di manapun Ibu berada.
Read more ...

Tuesday, July 23, 2024

on

School Visit bersama AHM di SMAN 110 Tahun 2024

Pada tanggal 24 Juli 2024, sekolah kedatangan tim dari Astra Honda Motor (AHM). Pada kesempatan kali ini, mereka melaksanakan acara "School Visit" ke SMA Negeri 110 untuk melihat contoh sekolah Adiwiyata. Berbagai sekolah dari berbagai tingkatan (SD, SMP, SMA) hadir pada kesempatan kali ini untuk mengunjungi dan melihat bagaimana pengelolaan lingkungan dan penghijauan dilakukan di sekolah.
Read more ...

Thursday, July 18, 2024

on

Hasil Seleksi Mutasi Siswa Semester Ganjil Tahun 2024/2025

Assalamualaikum, salam sejahtera. Sehubungan dengan telah dilaksanakannya kegiatan seleksi mutasi siswa semester ganjil tahun ajaran 2024-2025, berikut ini disampaikan hasil mutasi semester ganjil tahun pelajaran 2024-2025.
Read more ...

Wednesday, July 17, 2024

on

Dita, Navira, dan Daniel Raih Prestasi dalam Ajang Kejuaraan Atletik Pelajar Bulanan Juli 2024



Dita, Navira, dan Daniel berhasil meraih prestasi yang membanggakan dalam ajang Kejuaraan Atletik Pelajar Bulanan Kota Administrasi Jakarta Utara yang diselenggarakan oleh Sudin Pemuda dan Olahraga Jakarta Utara. Acara berlangsung di GOR Rawamangun, Jakarta Timur, pada Hari Kamis, 18 Juli 2024.

Pada kesempatan kali ini, prestasi yang berhasil diraih para siswa SMA Negeri 110 adalah sebagai berikut:

  • Juara 1
    DITA RAHMAWATI SANGAJI (kelas 12-C)
    Lari 400 M
  • Juara 3
    NAVIRA NOVITANIA (kelas 11-C)
    Tolak Peluru
  • Juara 1
    DANIEL (kelas 10-C)
    Lari 100 M
Read more ...
on

Carla Raih Juara Harapan Kompetisi Karya Tulis Gen-Z Dinas LKH DKI Jakarta 2024

Dalam ajang Festival Ekonomi Sirkular tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta, Carla Setya Nurhaliza dari kelas XII-G berhasil meraih prestasi Juara Harapan untuk kategori Kompetisi Karya Tulis Gen-Z dalam menghadapi ekonomi sirkular.
Acara ini sendiri berlangsung di Taman Menteng Jakarta Pusat pada Kamis, 18 Juli 2024, Pukul 10.00 WIB s.d. selesai. Selain pemberian penghargaan, diselenggarakan pula berbagai produk ekonomi sirkular. Turut hadir pula Ibu Heni Irmawati, S.E. selaku Wakabid Kesiswaan.
Read more ...
on

Perwakilan Siswa Ikuti GYM Angkatan II Tahun 2024 Jakarta Utara

Perwakilan siswa dari SMA Negeri 110 Jakarta mengikuti kegiatan Green Youth Movement angkatan II yang diselenggarakan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) serta Institut Hijau Indonesia. Acara berlangsung di Ruang Rapat Lt.6 Kantor Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara pada Hari Senin s.d. Sabtu, tanggal 15 - 20 Juli 2024.
Adapun perwakilan siswa yang dikirim adalah Tania Audrey dan Kevin Oktorio dari kelas 11 A tahun pelajaran 2024-2025. Pada kesempatan kali ini, mereka mendapat berbagai materi yang berhubungan dengan pemuda dan keterlibatannya terhadap lingkungan dan gambaran kerusakannya, perubahan iklim, gaya hidup hijau, serta konservasi lingkungan.
Read more ...

Monday, July 15, 2024

on

Perwakilan Siswa Ikuti Peringatan Tahun Baru Islam di JIC 2024

Sebanyak 10 orang siswa dari SMA Negeri 110 Jakarta mengikuti kegiatan Perayaan Tahun Baru Islam 1446H di Jakarta Islamic Center pada Hari Selasa, tanggal 16 Juli 2024. Mereka adalah Ahmad Syawalludin (12-E), Alvero Djanitra Supriyanto (11-B), Abdi Putra Pratama (11-A), Fairuz Hafizh Ananta (11-C), Devanrossi Ariiq Firdaus (11-D), Faizal Aditya Saputra (11-E), Tirta al farizi (11-A), Aden bagus rahmatullah (11-C), Azka Atallah Putra Andyta (11-H), dan Muhammad Ray SyahLefi (12-B).

Acara diselenggarakan di Ruang Ibadah Masjid Jakarta Islamic Center dari pukul 08.00 WIB s.d. selesai, dengan pembicara Dai Nasional KH Taufiqurrahman atau yang dikenal dengan nama Ustaz Pantun. Acara ini juga dihadiri oleh beberapa tokoh di antaranya, Andika Jati Zohella (Biro Dikmental Jakarta), Agung Cahyo Kunthodi (Kabag Kesra Kota Administrasi Jakarta Utara), Ustaz Mohammad Zein, M.Si (Kadiv Komunikasi dan Penyiaran PPIJ), Dinas Pendidikan, dan special performance oleh Raffa Aldiansyah.
Di sana, para peserta membaca surat-surat Al-Qur'an seperti Yasin, Al-Waqiah, Al-Mulk, Surat-surat Pendek, dan dilanjutkan dengan Tahlil. Setelah itu, mereka mendengarkan tausiyah yang membahas makna tentang Hijrah Rasulullah bagi anak anak muda zaman sekarang dan menonton penampilan hadroh. Turut hadir pula Bapak Drs. Edy Mawardi (guru mata pelajaran Agama Islam) selaku guru pendamping kegiatan siswa.
Read more ...
on

Perwakilan Guru Ikuti Pelatihan Guru Program Generasi Terampil 2024

Pada Hari Selasa, tanggal 15 Juli 2024, perwakilan guru SMA Negeri 110 Jakarta mengikuti kegiatan Pelatihan Guru Program Generasi Terampil 2024 yang diselenggarakan oleh Markoding (Yayasan Daya Kreasi Anak Bangsa), yang merupakan mitra pelaksana UNICEF dalam mengimplementasikan program Innovation Challenge: Generasi Terampil.
Acara ini berlangsung di Hotel Cosmo Amaroosa, Jakarta Selatan dan berlangsung dari pukul 08.30 s.d. selesai. Adapun guru yang mengikuti kegiatan ini adalah Bapak Fauzan Abdurrachman, guru mata pelajaran Bahasa Indonesia. Ia juga merupakan guru pendamping Program Generasi Terampil 2024 dari SMA Negeri 110 bersama dengan Bapak David Fernando.
Read more ...

Wednesday, July 10, 2024

on

Kegiatan MPLS 2024

Setelah selesai proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di SMA Negeri 110, kini tiba bagi para siswa kelas X yang sudah diterima untuk mengikuti kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS). Pelaksanaan MPLS ini sendiri diatur dalam Permendikbud RI Nomor 18 Tahun 2016, di mana para siswa dikenalkan mengenai program, sarana dan prasarana sekolah, cara belajar, penanaman konsep pengenalan diri, dan pembinaan awal kultur sekolah.
Di Hari Sabtu tanggal 6 Juli 2024 telah diadakan pula kegiatan Pra-MPLS bagi para siswa baru. Selanjutnya, MPLS berlangsung dari Hari Senin s.d. Rabu, tanggal 8 s.d. 10 Juli 2024. Di hari pertama, siswa mengikuti apel pembukaan dan dilanjutkan dengan pengenalan dewan guru. Setelah itu, mereka mendapat berbagai materi seputar kesehatan diri, lingkungan sekolah, kurikulum, dan tata tertib di sekolah. Acara ini mengambil tepat di hutan jati, ruang kelas, lapangan, dan masjid sekolah.
Di hari kedua, mereka dikenalkan dengan beberapa kegiatan pembiasaan di sekolah, yaitu senam pagi bersama dan menyantap bekal makanan sehat yang dibawa dari rumah. Pada kesempatan kali ini, Tim Puskesmas Tugu Selatan turut hadir ke sekolah memberikan materi mengenai kesehatan dan juga membagikan tablet tambah darah kepada para siswa. Di hari ketiga, para siswa mendapat suguhan demo dari tiap tim ekstrakurikuler yang ada di sekolah (basket, silat, paduan suara, dsb) dan diakhiri dengan apel penutupan.
Read more ...

Monday, July 8, 2024

on

Kegiatan Senam Pagi, Makan Sehat, dan Pemberian Tablet Tambah Darah Awal Semester Ganjil 2024

Di hari kedua awal masuk sekolah setelah hari libur panjang, Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 110 Jakarta melaksanakan kegiatan senam pagi dan makan bekal sehat bersama, serta pemberian tablet tambah darah. Acara ini diikuti oleh seluruh siswa di sekolah, termasuk juga para siswa baru dari kelas X tahun pelajaran 2024-2025.

Acara dibuka dengan kegiatan senam pagi bersama yang dilaksanakan di area lapangan dalam yang melibatkan instruktur senam dari luar. Lalu, setelah itu acara dilanjutkan dengan menyantap bekal makanan sehat bersama yang dibawa dari rumah. Terakhir, kegiatan dilanjutkan dengan pemberian tablet tambah darah dari Puskemas Tugu Selatan.
Read more ...
on

Upacara Awal KBM dan Pembukaan MPLS 2024

Pada Hari Senin, di hari awal mula siswa masuk sekolah tanggal 8 Juli 2024, SMA Negeri 110 Jakarta melaksanakan kegiatan upacara bendera, sekaligus membuka kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tahun pelajaran 2024-2025. Pada kesempatan kali ini, Kepala Sekolah Bapak Sriyono, M.Pd., M.S.i. bertindak sebagai pembina upacara, sekaligus membuka kegiatan MPLS yang akan diikuti oleh seluruh siswa baru dari kelas X.
Read more ...

Sunday, July 7, 2024

on

Rapat Dinas Awal Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2024-2025

Pada Hari Senin, tanggal 8 Juli 2024, SMA Negeri 110 mengadakan kegiatan Rapat Dinas awal semester Ganjil tahun pelajaran 2024-2025. Rapat ini diadakan sebelum dilaksanakannya kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi siswa kelas X yang telah diterima di SMA Negeri 110. Kegiatan rapat diadakan di ruang guru dan diikuti oleh seluruh guru dan karyawan.
Rapat dibuka oleh Bapak Kepala Sekolah Sriyono, M.Pd., M.Si. di mana dalam rapat tersebut, Kepala Sekolah menegaskan akan pentingnya pelaksanaan tupoksi dengan baik dan menyiapkan segala berkas demi kelengkapan dokumentasi. Selain itu, Tim Manajemen Sekolah juga menyampaikan beberapa informasi penting di awal KBM, seperti jadwal dan pemberian surat tugas bagi guru.
Read more ...
on

Siswa SMAN 110 Ikuti Sosialisasi Pencegahan Korupsi dan Antipencucian Uang Inspektorat Provinsi DKI Jakarta 2024

Pada Hari Minggu, tanggal 7 Juli 2024, sembilan orang perwakilan siswa dari SMA Negeri 110 Jakarta mengikuti kegiatan sosialisasi pencegahan korupsi dan antipencucian uang yang dilaksanakan Inspektorat Provinsi DKI Jakarta bekerja sama dengan Pusat Pelaporan dan Analisa Transaksi Keuangan (PPATK) RI. Acara ini diselenggarakan di Gelanggang Remaja Jakarta Utara dan diikuti oleh 1300 siswa yang terdiri dari berbagai tingkatan.

"Kegiatan tadi mengenai sosialisasi pemberantasan korupsi dan antipencucian uang. Siswa dari SD, SMP, SMA dikumpulkan menjadi satu dan di sana mereka mendapat materi sosialisasi mengenai pengetahuan tentang pencucian uang dan proses penyelidikan pencucian uang.", papar Carla Setya Nurhaliza. Dalam kegiatan ini, siswa juga didampingi oleh Ibu Heni Irmawati, S.E. selaku Wakil Kepala Sekolah bidang Kesiswaan dan Humas.
Read more ...

Wednesday, July 3, 2024

on

Pelaksanaan PPDB di SMAN 110 Tahun 2024

Alhamdulillah, puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB 2024) di SMA Negeri 110 Jakarta telah berjalan dengan baik, lancar dan tidak ada kendala yang berarti. Ada beberapa jalur penerimaan peserta didik baru, mulai dari prestasi akademik dan nonakademik, jalur afirmasi, jalur zonasi, dan jalur perpindahan tugas orang tua/guru/tendik.
Kegiatan PPDB ini sendiri berlangsung dari tanggal 10 Juni s.d. 4 Juli 2024. Sebelumnya, kegiatan prapendaftaran PPDB sudah dilakukan terlebih dahulu sejak tanggal 20 Mei s.d. 5 Juni 2024. Walau sepenuhnya dilaksanakan secara daring, SMA Negeri 110 tetap menyiapkan posko dan petugas jaga bagi para warga yang ingin bertanya dan berkonsultasi seputar pelaksanaan PPDB 2024.
Read more ...