Sunday, October 30, 2016

on

Telah Meninggal Dunia Ibu Lulu Wulanjati

Innalillahi wa inna ilaihi roji'un.

Telah berpulang ke Rahmatullah, Ibu Lulu Wulandjati (guru kesenian di SMAN 110) pada hari Ahad, 30 Oktober 2016 pukul 03:00 WIB dini hari tadi di kediaman yang bersangkutan.

Mohon dimaafkan segala kesalahan dan kekhilafan almarhumah. Semoga arwah beliau mendapatkan tempat terbaik disisi-Nya. Aamiin ya Robbal Aalamiin.

Saat ini jenazah telah dibawa ke Kuningan, Jawa Barat, pada pukul 09.00 WIB untuk disemayamkan di kampung halaman yang bersangkutan.

 
 
 
 
Read more ...

Friday, October 7, 2016

on

Siswa SMAN 110 Mengikuti Peringatan Hari Batik 2016 Bersama PT AHM

Pada tanggal 6 Oktober 2016 lalu, perwakilan siswa dari SMAN 110 mengikuti event Hari Batik 2016 yang diselenggarakan oleh PT AHM. Event ini sendiri diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Batik Nasional.


Bertempat di SMAN 75 Jakarta Utara, berbagai event yang berkaitan dengan batik diselenggarakan. Pada lomba kreativitas fashion batik, siswa SMAN 110 mendapatkan juara I.
Read more ...
on

Kegiatan TMMD 2016 di SMAN 110

Pada tanggal 6 Oktober 2016 kemarin, SMAN 110 kedatangan tim dari Koramil-01/ Koja Kodim 0502/JU yang mengadakan acara TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa). TMMD merupakan acara tahunan yang diselenggarakan oleh TNI.


Dalam acara kali ini, TMMD bertujuan untuk membentuk karakter dan mental serta disiplin pelajar di SMAN 110 agar lebih memahami arti bela negara, lebih berprestasi, dan tidak mudah terpengaruh kegiatan negatif yang dapat merugikan diri sendiri.

Bertindak sebagai pembicara, Akp. Zurianti dan Kapten Inf S Sinaga yang masing-masing menjelaskan bahaya mengenai narkoba dan wawasan kebangsaan.
Read more ...

Thursday, October 6, 2016

on

Siswa SMAN 110 Mengikui Event Internasional TAFISA 2016

Bagi Anda yang belum tahu, Tafisa (The Association For International Sport for All) merupakan event kompetisi olahraga tradisional yang melibatkan berbagai negara. Pada event Tafisa 2016, total sudah 110 negara dari 5 benua yang menyatakan diri mengikuti kegiatan ini.

Lima jenis olahraga akan dipertandingkan pada Tafisa World Games 2016, mulai dari olahraga tradisional, petualangan, tantangan, kesehatan, dan kebugaran. Indonesia sendiri terpilih menjadi tuan rumah Tafisa World Games 2016 pada General Assembly Tafisa yang diadakan di Turki 11 November 2011 lalu.


Event ini berlangsung di Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta. Adapun tanggal pelaksanaan akan berlangsung pada 6-12 Oktober 2016. Foto-foto kegiatan para siswa SMAN 110 dapat di lihat di alamat berikut ini.
Read more ...

Monday, October 3, 2016

on

Siswa SMAN 110 Mengikuti Event Pertalite Cup 2016

Pada hari Sabtu, tepat pada tanggal 1 Oktober 2016 kemarin, perwakilan dari SMAN 110 mengikuti berbagai event lomba yang diselenggarakan oleh Pertamina.

Bertajuk "Pertalite Cup 2016", acara diselenggarakan di Sport Mall Kelapa Gading Jakarta Utara. Perlombaan yang digelar antara lain pencak silat dan angklung.




Read more ...
on

Kegiatan Retreat Siswa Rohani Kristen Tahun 2016

Pada tanggal 30 September s.d. 2 Oktober 2016 lalu, siswa SMAN 110 yang beragama nasrani mengadakan acara retreat. Mengusung tema "Christ is Enough For Me", acara berlangsung di wisma Griya Alam Ciganjur, Depok.

Adapun yang bertindak sebagai pembimbing dari kegiatan tersebut adalah bapak Antonius Saragih, S.Th, guru agama kristen dari SMAN 110. Adapun Ibu Tatiek bertindak sebagai pendamping para siswa dalam acara tersebut.

 
Read more ...
on

Pelaksanaan Kegiatan Tafakur Alam 2016 di SMAN 110

Beberapa waktu yang lalu, tepatnya tanggal 30 September hingga 2 Oktober, para tim dari Ekstrakurikuler Rohani Islam (Rohis) SMAN 110 Jakarta mengadakan acara Tafakur Alam (TA) di SMAN 110 Jakarta. Para siswa menginap dan memasak untuk kegiatan selama acara di sekolah.



Dalam acara yang berlangsung selama tiga hari dua malam itu, para siswa mengadakan berbagai kegiatan positif dan bernuansa islami. Selain pengayaan berupa ceramah kerohanian, acara ini juga melibatkan pengembangan kegiatan fisik, seperti dengan diadakannya sesi outbound.

Untuk foto-foto kegiatan, dapat dikunjungi di alamat berikut:
https://www.facebook.com/sma110/photos/?tab=album&album_id=1102310063151573
Read more ...