Pada Hari Selasa, tanggal 18 Maret 2025, SMA Negeri 110 Jakarta kedatangan tim dari Polres Metro Jakarta Utara dalam rangka memberikan pelayanan pembuatan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) bagi para siswa di sekolah. Acara berlangsung di ruang aula dan bagi siswa yang membutuhkan berkas SKCK langsung datang ke ruang aula untuk membuat berkas. Turut hadir pula dalam kegiatan ini Bapak Nugraha Adi Pratama yang mendampingi para siswa selama kegiatan berlangsung.
Read more ...
Tuesday, March 18, 2025
Friday, March 14, 2025
on
SMA Negeri 110 Jakarta kini memiliki "Gaming Lab" yang terletak di lantai 3 sekolah. Hal ini tentunya bisa terwujud berkat kerja sama antara Infinix Indonesia (@infinixid) dan Akademi Garudaku (@akademi.garudaku). Peresmian Gaming lab ini sekaligus meresmikan kegiatan ekskul E-Sport yang ada di SMAN 110. Nantinya, para anggota akan dilatih oleh coach dari team @onic.esports dan Akademi Garudaku.
Selain itu, tim Infinix juga memberikan dukungan berupa handphone sebanyak 10 buah. Hal ini tentunya salah satu wujud usaha dari sekolah untuk selalu update dengan perkembangan zaman dan membuat sekolah menjadi lebih menarik bagi para peserta didik untuk dapat meraih berbagai prestasi lewat setiap bakat yang mereka miliki. Semoga perubahan ini selalu membawa Sepoeltura semakin juara dan membanggakan.
Read more ...
Thursday, March 13, 2025
on
Pesantren Kilat dan Nuzulul Quran 2025 di SMAN 110
Di Bulan Ramadhan 1446 Hijriah yang berlangsung dari awal hingga akhir Maret 2025 ini, SMA Negeri 110 Jakarta melaksanakan kegiatan pesantren kilat dan peringatan Nuzulul Quran yang diselenggarakan oleh siswa anggota ekstrakurikuler Rohani Islam (Rohis). Adapun tema yang diangkat dari kegiatan ini adalah MONDOK (Meraih Ilmu dan Keberkahan di Ramadhan Yang Elok) dan berlangsung dari tanggal 11 s.d. 13 Maret 2025.
Yang menarik adalah, kegiatan ini dilaksanakan di ruang kelas masing-masing dengan narasumber tersendiri. Beberapa kegiatan juga terbagi di ruang Masjid Miftahul Ulum dan para siswa mengikuti aktivitas yang beragam, seperti menonton film religius, membaca alma'surat, kajian keislaman, games seru, dan acara hiburan. Acara ini mengajarkan para siswa untuk mengenal lebih dalam tentang nilai indah agama dalam bulan puasa.
Read more ...
Thursday, March 6, 2025
on
SMA Negeri 110 Jakarta mengikuti kegiatan international student exchange dari WorldClassroom. Kegiatan ini sendiri nantinya akan dilaksanakan secara daring dan para peserta didik yang terpilih dapat belajar langsung dengan pihak dari WorldClassroom Jepang selama setahun ke depan dengan durasi pertemuan 1x dalam sebulan. Fokus dalam kegiatan ini bukan hanya Bahasa, namun juga mempelajari wawasa budaya dari masing-masing negara peserta didik yang terlibat.
Read more ...
Saturday, February 22, 2025
on
Pembentukan Struktur Dewan Ambalan dan pelantikan Bantara kelas X Pramuka SMAN 110
Anggota kegiatan ekstrakurikuler Pramuka SMA Negeri 110 jakarta melaksanakan kegiatan musyawarah ambalan dalam rangka pembentukan struktur Dewan Ambalan Pramuka SMAN 110, sekaligus melantik anggota Bantara dari kelas X. Kegiatan ini dilaksanakan di sekolah pada Hari Jumat, tanggal 21 dan 22 Februari 2025. Turut hadir pula dalam kegiatan ini Kak Darpi selaku pelatih Ekskul Pramuka SMA Negeri 110 Jakarta.
Read more ...
Friday, February 21, 2025
on
Perwakilan Siswa Ikuti Dialog Publik Stop Rayuan Kemasan Rokok
Perwakilan siswa SMA Negeri 110 Jakarta (Muhammad Rasya Firdaus dan Bunga Laura) mengikuti kegiatan Dialog Publik LPAI 2025 yang berlangsung pada Hari Sabtu, tanggal 22 Februari 2025 di Hotel Holliday Inn Express, Matraman Jakarta Timur. Event yang diadakan oleh Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI) ini berlangsung dari pukul 08.30 s.d. 11.30 dengan pembicara dr. Lily Sulistyowati, M.M., dr. Putu Ayu Swandewi, S.Ked., M.PH., Ph.D., Bapak Josua (Perwakilan KOMDIGI), Miftah (Perwakilan TC Warriors Lampung), dan Davina (Perwakilan TC Warriors Bangka Belitung). Di sana mereka membahas manfaat kemasan standar serta memberikan pemahaman kepada anak-anak tentang pentingnya perlindungan dari strategi promosi industri tembakau yang dirancang untuk menarik perhatian mereka yang dapat menjadikan anak sebagai target dan korban marketing industri rokok. Turut hadir pula Ibu Heni Irmawati, S.E. selaku Wakabid Kesiswaan dan Humas yang mendampingi para siswa.
Read more ...
Friday, February 14, 2025
on
Screening HPV DNA dan Test Dahak TB
Tim dari Puskesmas Kelurahan Tugu Selatan pada Hari Jumat, tanggal 14 Februari 2025, mendatangi SMA Negeri 110 Jakarta dalam rangka melaksanakan kegiatan screening HPV DNA (deteksi dini kanker serviks) dan Test Dahak TB (untuk pemeriksaan tuberkulosis). Kegiatan dilaksanakan di ruang aula sekolah pada pukul 09.00 s,d, sebelum salat Jumat. Kegiatan ini diikuti oleh guru dan karyawan yang ada di sekolah.
Read more ...
Monday, February 10, 2025
on
Pelepasan Bapak Miduk Simanjuntak
Pada Hari Senin, tanggal 10 Februari 2025, SMA Negeri 110 Jakarta mengadakan kegiatan pelepasan Bapak Miduk Simanjuntak, M.Pd. yang mutasi ke SMA Negeri 52. Acara berlangsung di ruang aula dan dihadiri oleh seluruh keluarga besar sekolah. Setelah kegiatan sambutan dari Kepala Sekolah dan pengantar dari Bapak Miduk, acara dilanjutkan dengan penyerahan cendera mata dan kegiatan foto bersama di lapangan dalam.
Read more ...
Friday, February 7, 2025
on
Kegiatan Isra Mikraj di SMAN 110 Tahun 2025
Pada Hari Jumat, tanggal 7 Februari 2025 SMA Negeri 110 Jakarta melaksanakan kegiatan peringatan Hari Raya Isra Mikraj di Masjid Miftahul Ulum (masjid sekolah) yang berlangsung pada pukul 9.45 s.d. 11.45 WIB dan diikuti oleh seluruh keluarga besar sekolah. Bertindak sebagai pemateri dalam kegiatan ini, Ustadz Ali Mansyur, M.Pd. dan Zahra Maulida. Sebelum dimulai, acara dibuka dengan pembacaan Al Quran dan Sari Tilawah oleh Raditya Saputra dan Mozza Luna. Adapun Alnilam Hardyanty Hidayat dan Nathania Eka Pangesti bertindak sebagai pembawa acara.
Read more ...
Wednesday, February 5, 2025
on
Senam Rutin Awal Tahun 2025
SMA Negeri 110 Jakarta memiliki berbagai kegiatan pembiasaan yang menunjang pelaksanaan sekolah sehat, salah satunya adalah senam pagi yang rutin dilaksanakan setiap bulan di sekolah. Kegiatan ini dilaksanakan di area lapangan dalam yang melibatkan instruktur senam dari luar dan diikuti oleh seluruh guru, siswa, dan karyawan di sekolah. Acara dilaksanakan pada tanggal 5 Febuari 2025 dan berlangsung dari pukul 06.30 s.d. 08.00 WIB.
Read more ...
Thursday, January 30, 2025
on
Program Tersenyum di SMAN 110 Tahun 2025
Pada Hari Kamis, tanggal 30 Januari 2025, SMA Negeri 110 Jakarta kedatangan tim dari Rumah Sosial Kutub yang melaksanakan kegiatan pengumpulan dan pengelolaan limbah minyak jelantah dalam bentuk program yang diberi nama Tersenyum (Terima Sedekah Minyak Jelantah untuk Mereka). Minyak jelantah yang terkumpul nantinya akan menjadi bahan bakar ramah lingkungan (Biofuel). Selanjutnya, nilai ekonomi dari sedekah limbah minyak jelantah akan disalurkan untuk mendukung program-program sosial, kemanusiaan, lingkungan, dan kesehatan.
Read more ...
Thursday, January 23, 2025
on
Perwakilan Pramuka SMA 110 Ikuti Latihan Bersama SAR Astra Internasional dan Kwarcab Jakut
Perwakilan anggota kegiatan ekstrakurikuler Pramuka dari SMA Negeri 110 Jakarta mengikuti kegiatan latihan SAR bersama antara Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Jakarta Utara dan Tim SAR Astra Internasional. Kegiatan ini diselenggarakan di dua tempat berbeda, yaitu di Kantor Kwarcab Pramuka Jakarta Utara dan Danau Sunter pada tanggal 21 dan 22 Januari 2025.
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan pengalaman praktis kepada peserta mengenai teknik SAR. Di sana mereka mendapat pelatihan pertolongan pertama, pemadaman api, mempraktikkan evakuasi korban di tengah Danau Sunter, dan demonstrasi penjernihan air. Devanrosi bergabung bersama 120 penegak dari berbagai Kwartir di wilayah Jakarta Utara.
Read more ...
on
Siswa SMA Negeri 110 Hadiri IIETE 2025
IIETE 2025 (Indonesia International Education and Training Expo & Conference) ke-33 diselenggarakan bersamaan dengan: Indonesia Edutech Expo 2024 – Pameran Internasional Teknologi dan Perlengkapan Pendidikan, Pelatihan Profesional, TI, dan Gaya Hidup.
Acara ini akan menjadi kesempatan untuk berjejaring secara langsung dengan sebagian besar pendidik, Pemimpin, Pengambil keputusan di bidang Pendidikan, Pejabat Pemerintah, Profesional, Manajer SDM, Perusahaan, calon mahasiswa, dan masih banyak lagi.
Read more ...
Tuesday, January 21, 2025
on
Perwakilan Siswa Ikuti Outing Class Kampus bersama SMA Al Khairiyah
Lima orang perwakilan siswa dari SMA Negeri 110 Jakarta mengikuti kegiatan Outing Class Al Khairiyah ke IPB University dan UNHAS (Universitas Pertahanan RI) pada Hari Selasa, tanggal 21 Januari 2025. Mereka adalah Dewi Rahmayati, Shafira Ilmi, Rasya Akbar, Wildan Ridho, dan Putri Pradita. Selain melihat-lihat lokasi kampus, mereka juga mendapat pengetahuan baru seputar fakultas dan jurusan apa yang ada di kampus-kampus tersebut.
Pada kesempatan ini, Dewi Rahma dari kelas 12A mendapat hadiah berupa phone strap karena berhasil menjawab pertanyaan “Apa perbedaan SNBP dan SNBT?”. Walau keadaan sedang hujan, para siswa tetap bersemangat mengikuti Outing Class bersama SMA Al-Khairiyah. Dalam kegiatan ini, turut hadir pula Bapak Albert Ferdinand Donggala S.Pd.I., M.Pd. selaku Pembina OSIS yang mendampingi siswa selama kegiatan berlangsung.
Read more ...
Friday, January 17, 2025
on
Muhaimin Baharsyah Juara 1 Tanding Remaja Putra Open 2 Piala Kapolres Metro Jakarta Timur Open 2025
Dalam ajang Kejuaraan Pencak Silat Kapolres Metro Jakarta Timur Open 2025 yang digelar di GOR Ciracas Jakarta Timur pada tanggal 16 dan 17 Januari 2025, Muhaimin Baharsyah berhasil meraih predikat Juara 1 Tanding Remaja Putra Open 2. Atas prestasi yang diraih, Muhaimin mendapat hadiah berupa uang pembinaan, piala, dan sertifikat.
Kejuaraan pencak silat ini dilaksanakan untuk meminimalisir potensi terjadinya kegiatan negatif seperti narkoba dan tawuran, selain juga dalam rangka melestarikan olahraga pencak silat, serta mencari bibit-bibit muda terbaik. Total 871 atlet pencak silat dari sekolah SD, SMP, dan SMA mengikuti kejuaraan nasional ini.
Read more ...
Thursday, January 16, 2025
on
Pelaksanaan Edufair 2025 di SMAN 110
Pada hari Kamis, tanggal 16 Januari 2025, SMA Negeri 110 Jakarta melaksanakan kegiatan Edufair yang berlangsung di areal lapangan dalam sekolah. Edufair merupakan pameran pendidikan yang agenda utamanya adalah membantu siswa untuk mengetahui lebih lanjut tentang universitas serta jurusan yang ada di perguruan tinggi, baik negeri maupun swasta, atau juga kampus yang ada d dalam dan luar negeri. Education fair sendiri diselenggarakan secara rutin setiap tahun oleh SMA 110 dan senantiasa menghadirkan berbagai perwakilan dari berbagai universitas.
Berikut ini adalah beberapa nama kampus yang hadir dalam acara Edufair 2025 di SMA Negeri 110; Universitas Pariwisata Trisakti, President University, KKG (Kwik Kian Gie), UTA'45 (Universitas 17 Agustus 1945), UMN (Universitas Multimedia Nusantara), Universitas Jayabaya, Podomoro University, Bina Nusantara (Binus) University, Universitas Tarumanegara, Universitas Bakrie, Universitas Islam Sultan Agung (Unissula), Telkom University, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (Stikes) Husada, dan Universitas Indraprasta PGRI (UNINDRA).
Acara berlangsung dari pukul 07:00 s.d. 15.00 WIB. Selain diisi oleh presentasi dari perwakilan kampus, acara juga diisi oleh penampilan seni kreatif dari para siswa. Selain itu, siswa dapat bebas berkeliling mengunjungi berbagai stand kampus yang telah disediakan dengan perwakilan petugas yang mempromosikan berbagai program kampus kepada para siswa.
Read more ...
Friday, January 10, 2025
on
Sidang Pleno Pengesahan Program Kerja OSIS/MPK 2025
Pada Hari Jumat, tanggal 10 Januari 2025, OSIS dan MPK SMA Negeri 110 Jakarta melaksanakan Sidang Pleno 1 di ruang aula dalam rangka penetapan program kerja OSIS/MPK dan melantik Ketua dan Wakil Ketua OSIS/MPK dengan dipandu oleh Ketua dan Wakil Ketua MPK yang lama. Acara dibuka oleh MC serta dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan MARS SMAN 110. Turut hadir pula dalam kegiatan kali ini Pembina OSIS sekolah Bapak Albert Ferdinand Donggala, S.Pd.I, M.Pd..
Read more ...