Pada Hari Senin, SMAN 110 mengadakan upacara dalam rangka memperingati hari Anti Korupsi Internasional. Apel tersebut dihadiri oleh Kepala Suku Dinas Pendidikan Jakarta Utara Wilayah I, Budi Sulistiono dan Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Jakarta Utara, Toto Roedianto, yang bertindak sebagai inspektur upacara.
Setelah apel selesai, diadakan pula acara penandatanganan pakta integritas anti korupsi pada selembar banner berwarna hijau berukuran sekitar 7x3 meter persegi yang di tempel di gedung belakang halaman upacara.
Setelah itu, pihak Kejaksaan meluncurkan Warung Simanja (Siswa Siswi Teman Jaksa). Warung Simanja ini layaknya kantin kejujuran yang dahulu pernah diluncurkan dimana siswa berbelanja tanpa dilayani oleh penjual atau pemilik kantin.