Friday, November 28, 2008

on

Peringatan Hari Guru Nasional 2008 di SMAN 110 Jakarta

Menyambut Hari Guru Nasional ke-63 Tahun 2008, SMAN 110 beberapa waktu lalu telah menggelar berbagai rangkaian kegiatan guna menyemarakkan momen ini. Acara diisi dengan kunjungan ke berbagai tempat bersejarah (Monumen Pancasila dan Monas), pagelaran aneka lomba, dan penyelenggaraan upacara di hari puncak kegiatan. Peringatan HUT Guru Nasional ini juga merupakan salah satu program Kerja dari SMAN 110 Jakarta Tahun Pelajaran 2008/2009, di samping juga merupakan program Kerja PGRI Kota Administrasi Jakarta Utara.



Peringatan HUT Guru nasional bertujuan membangun semangat di kalangan guru untuk terus berjuang dan berkarya di bidang Pendidikan sebagai Guru yang Profesional dan Bermartabat. HUT juga tidak sekedar meneruskan perjuangan para pahlawan sebelumnya, peringatan ini juga berfungsi untuk menjalin keakraban antarelemen pendidikan di SMAN 110 Jakarta (Guru, karyawan, dan siswa).