Friday, August 16, 2019

on

Siswa SMAN 110 Ikuti Napak Tilas Proklamasi 2019

Pada Hari Jumat, tanggal 16 Agustus 2019, perwakilan siswa dari SMAN 110 mengikuti kegiatan napak tilas proklamasi yang diadakan oleh Direktorat Sejarah. Bertempat di Taman Proklamasi Jl. Pegangsaan Timur Jakarta Pusat, kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap tahunnya oleh Direktorat Sejarah.


Kegiatan napak tilas berlangsung di dua lokasi yang berbeda, di antaranya adalah Museum Perumusan Naskah Proklamasi (eks Rumah Laksaman Maeda). Dari sana, para peserta diajak menelusuri jalan Imam Bonjol hingga menuju Taman Proklamasi (eks Rumah Soekarno) di Jalan Pegangsaan sebagai akhir dari napak tilas.

Kegiatan ini sangat penting dilakukan dalam rangka menjaga ketersambungan nilai sejarah peristiwa proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia oleh Ir. Soekarno dan Dr.Moehammad Hatta, ada 17 Agustus 1945. Dalam acara tersebut, hadir pula Ibu Mutia Hatta (Perwakilan keluarga Bung Hatta.

Foto-foto kegiatan lebih lengkap:
Facebook Album SMAN 110