Wednesday, July 13, 2022

on

Kegiatan MPLS 2022 di SMA Negeri 110 Jakarta

Di hari pertama pelaksanaan kegiatan belajar mengajar (KBM) di sekolah, kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) diadakan bagi para siswa baru yang sudah diterima di SMA Negeri 110 Jakarta. Kegiatan MPLS di SMA Negeri 110 berlangsung selama tiga hari, yaitu dari tanggal 11 s.d. 13 Juli 2022 pukul 06.30 s.d. jam pulang sekolah.


Kegiatan ini, sebagaimana tertera dalam namanya, merupakan upaya untuk memperkenalkan lingkungan sekolah dan suasana belajar di jenjang SMA yang tentunya sedikit berbeda jika dibandingkan dengan jenjang sebelumnya (SMP). MPLS berisi berbagai kegiatan positif dan ramah anak, sehingga jauh dari nilai-nilai perploncoan yang selama ini dilakukan.

Walaupun dilaksanakan secara tatap muka (luring), kegiatan MPLS tetap mengikuti standar protokol kesehatan di masa pandemi Covid-19, yaitu mencuci tangan dan memakai masker. Para siswa baru mengenakan seragam sekolah asal SMP mereka masing-masing dan mengikuti berbagai rangkaian acara yang diberikan oleh panitia MPLS yang terdiri dari guru dan siswa OSIS.