Saturday, December 10, 2022

on

Pelaksanaan Tafakur Alam (TA) Tahun 2022

Menjelang berakhirnya tahun 2022, SMA Negeri 110 masih sempat melaksanakan kegiatan tafakur alam (TA) yang diadakan oleh siswa anggota kegiatan ekstrakurikuler (ekskul) rohani islam (rohis), guru mata pelajaran (mapel) Agama Islam, perwakilan wali kelas, dan Tim Manajemen Sekolah. Kegiatan dilaksanakan di sekitar area sekolah pada tanggal 9 dan 10 Desember 2022. Adapun siswa yang mengikuti adalah perwakilan kelas dari kelas X dan XI. Total 45 orang siswa mengikuti kegiatan TA kali ini.

Kegiatan TA berpusat di Masjid Miftahul Ulum (masjid sekolah) dan diisi dengan berbagai kegiatan keagamaan, seperti salat, zikir, kultum, mengaji, dan materi kepemimpinan. Kegiatan luar ruang berlangsung di halaman dalam sekolah, seperti senam pagi, outbound, dan panahan. Di malam harinya, dilaksanakan kegiatan spirit of night, di mana siswa harus melalui berbagai post yang ada di sekolah. Tiap post siswa harus melalui tantangan yang diberikan, seperti hafalan ayat Al-Quran dan kuis keagamaan.