Thursday, December 15, 2022

on

Seminar Keputrian "Beauty Inside, Syar'i Outside"

Pada Hari Kamis, tanggal 15 Desember 2022, anggota ekstrakurikuler (ekskul) Rohis SMA Negeri 110 melaksanakan kegiatan seminar keputrian dengan judul "Beauty Inside, Syar'i Outside". Kegiatan dilaksanakan di ruang aula sekolah dan diikuti oleh sebagian siswa SMA Negeri 110 dan juga para siswa undangan dari luar sekolah. Kegiatan berlangsung dari pukul 13.00 s.d. 15.00, dimulai dengan pembukaan oleh Kepala Sekolah Bapak Sriyono, M.Pd., M.Si. serta sambutan dari Ketua Pelaksana Nenden Handayani. Selanjutnya, dibacakan tilawah dan sari tilawah yang disusul dengan acara puncak berupa paparan materi oleh pembicara Jannatul Ma'wah,S.Pd. dan tanya jawab dengan para peserta.

Dalam paparannya, pemateri memberikan pemahaman kepada para peserta tentang makna menjadi seorang muslimah yang cantik permanen, yaitu cantik dengan iman, akhlak, dan ilmu. Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan agar dapat membantu muslimah memahami perannya sebagai perhiasan dunia, sekaligus memberikan pengetahuan tentang bagaimana adab, pergaulan, berperilaku, serta berpakaian muslimah sesuai syariat islam. Dengan demikian, diharapkan dapat terbentuk karakter seorang muslimah yang tetap istiqomah dalam menghadapi tantangan di akhir zaman. Selain itu, karena kegiatan ini melibatkan sekolah lain, dapat mempererat ukhuwah islamiyah antar pelajar SMA/SMK sederajat.